Sumber : http://soulmaks.com
Mengintip Pabrik Mobil Ferrari
Ferrari adalah sebuah produsen mobil balap dan mobil sport Italia berperforma tinggi yang berbasis di Maranello, Italia. Ferrari didirikan oleh Enzo Ferrari pada tahun 1929, sebagai “Scuderia Ferrari”, perusahaan yang mensponsori para pembalap dan membuat mobil balap sebelum pindah ke produksi kendaraan komersial yang dikenali sebagai Ferrari pada tahun 1947. Sepanjang sejarahnya, perusahaan ini telah berpartisipasi paling lama dalam dunia balap, terutama di Formula Satu, di mana telah sukses besar. Perusahaan ini kemudian juga mengembangkan produksi mobil independen pada 1946, dan kemudian menjadi Ferrari S.p.A., dan sekarang dikuasai oleh grup Fiat. Perusahaan ini bermarkas di Maranello, dekat Modena, Italia.
Enzo Ferrari (lahir 18 Februari 1898 – meninggal 14 Agustus 1988 pada umur 90 tahun) merupakan seorang pendiri tim balap Scuderia Ferrari dan kemudian menjadi bagian dari produk mobil Ferrari. Dia dilahirkan di Modena, tetapi pada tahun 1916, ayahnya meninggal dunia karena wabah flu. Ia membangun perusahaannya dengan membuat beberapa mobil sport yang menggunakan namanya dan diberi lambang kuda jingkrak. Lambang kuda jingkrak itu terinspirasi dari sebuah lukisan yang menghiasi badan sebuah pesawat tempur yang diterbangkan oleh Francesco Baracca dalam Perang Dunia I. Awalnya Ferrari menempatkan mesin di bagian depan mobil, seperti mobil-mobil lainnya. Namun, sejak tahun 1961, mesin mobil-mobil Ferrari ditempatkan di belakang. dilansir dari situs designboom, ini dia nih, pabriknya yang sekarang, Mengunjungi ferrari FF produksi dan fasilitas manufaktur. Selamat menyimak
Ferrari FF di salah satu stasiun pertama jalur perakitan
(Kiri) ferrari FF, (kanan) ferrari F12 di jalur perakitan
Ferrari yang hampir selesai dirakit
Serangkaian ferrari italia yang menunggu instalasi akhir di bawah jalur perakitan V8
Detail dari ferrari F12 dengan komponen mesin terpasang
Ferrari 458 italia yang telah selesai dirakit menunggu untuk pencobaan test drive
Perangkat canggih yang memungkinkan terputar yang memudahkan dalam perakitan
Jalur perakitan ferrari
Para karyawan yang sedang bekerja dipabrik ferrari
Mesin ferrari yang berlum terpasang pada rangka mobil.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar